Genangan air 10 hingga 20 cm di jalan Ahmad kirang Mamuju. Foto : Sugiarto
Mamuju, mandarnews.com – Baru hujan sekitar emat jam, sejumlah ruas jalan di kota Mamuju terendam air kisaran 10 hingga 20 centimeter.
Seperti pantauan mandarnews Senin Malam (20/01/20), jalan A.P Pettarani Mamuju hampir seluruhnya di genangi air kisaran 10 sentimeter. Air juga terpantau menggenangi ruas jalan Ahmad Kirang Mamuju
Tak hanya jalan terendam, sejumlah perumahan pun ikut digenangi air, seperti di Perumahan Manakarra Bintang Gunung air menggenangi sejumlah rumah. Air juga dilaporkan menggenangi perumahan Ampi.
Hal ini pun ditanggapi langsung oleh Anggota DPRD Kabupaten Mamuju, Ado Mas’ud. Ia meminta pemerintah Kabupaten Mamuju agar fokus membenahi drainase dalam kota Mamuju
“Pemkab diharapkan fokus membenahi drainase dalam kota Mamuju, kita sudah punya pengalaman tahun 2017 dan 2018,” kata Ado.
Reporter : Sugiarto