Foto bersama Polres Majene, TNI, dan Pemkab Majene dalam kegiatan penanaman pohon
Majene, mandarnews.com – Sebagai bukti nyata kepedulian terhadap lingkungan, jajaran Kepolisian Resor (Polres) Majene, bersama Tentara Nasional Indonesia (TNI), dalam hal ini Komando Distrik Militer (Kodim) 1401 Majene dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene bersinergi melakukan penghijauan dalam rangka Kepolisian Republik Indonesia (Polri) Peduli Penghijauan di area Sport Center Rangas Majene, Jumat (10/1/2020).
Pada kegiatan tersebut, Kepala Polres Majene, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Irawan Banuaji mengajak seluruh undangan yang hadir untuk mendukung Gerakan Sejuta Pohon yang dilakukan oleh Polri dalam rangka Hari Lingkungan Hidup yang dilaksanakan oleh jajaran kepolisian di seluruh wilayah Indonesia.
“Kegiatan ini harus kita galakkan terus untuk mengembalikan hutan kita yang rusak akibat bencana alam seperti kekeringan, kebakaran, dan bencana alam lainnya dengan tujuan untuk mengurangi pemanasan global, mencegah banjir dan tanah longsor,” ujar AKBP Irawan.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres Majene bersama Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Kadis Dikpora), Komandan Kodim (Dandim) 1401 Majene, dan undangan lainnya antusias menanam bibit pohon yang berjumlah 350 batang yang terdiri dari berbagai jenis, seperti mahoni, jati putih, tanjung, sengon, jabon merah, dan kayu uru.
“Pohon yang kita tanam hari ini di seluruh wilayah Indonesia, terkhusus di wilayah Majene ini harus kita pelihara dengan baik agar tumbuh subur dan memberikan manfaat bagi generasi anak cucu kita,” kata AKBP Irawan.
Ia pun mewakili seluruh personel kepolisian mengucapkan terima kasih kepada jajaran TNI, Pemkab Majene, Persatuan Istri Tentara (Persit), dan Bhayangkari yang turut menyukseskan acara tersebut.
“Untuk anak-anakku siswa-siswi yang ada ataupun perwakilan sekolah terima kasih juga. Kita doakan sama-sama kegiatan ini berjalan lancar dan berkesinambungan di seluruh wilayah Majene agar tetap hijau dan memiliki udara yang segar,” tutup AKBP Irawan. (Humas Polres Majene) (Putra)
Editor: Ilma Amelia